Pembangunan pertanian memerlukan sebuah standar instrumen pertanian demi menjamin mutu dari proses dan produk hasil pertanian, termasuk ruminansia kecil di dalamnya. Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Kecil (LPSI RK) lahir pada 17 Januari 2023 melalui Permentan Nomor 13 Tahun 2023 yang memiliki tugas melaksanakan pengujian standar ruminansia kecil.
Dalam melaksanakan tugas tersebut, Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Kecil (LPSI RK) menyelenggarakan fungsi:
Sebagai badan publik, BSIP berkomitmen menyelenggarakan pelayanan informasi publik yang sesuai standar dan sesuai peraturan perundang-undangan.
Prosedur Pelayanan Informasi Publik lingkup Badan Standardisasi Instrumen Pertanian yang disusun berdasarkan Peraturan Menteri Pertanian Nomor 32/Permentan/OT.140/5/2011 tentang Pengelolaan dan Pelayanan Informasi Publik di Lingkungan Kementerian Pertanian dan Peraturan Komisi Informasi Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2021 tentang Standar Layanan Informasi Publik.
Dr. Ir. Fera Mahmilia, M.P lahir di Padang, memperoleh gelar Sarjana Peternakan (S1) di Universitas Andalas pada Tahun 1993. Kemudian melanjutkan Pendidikan dan memperoleh gelar Magister Peternakan (S2) di Universitas Andalas pada Tahun 1997. Kemudian melanjutkan Pendidikan dan mendapatkan gelar Doktor (S3) di Universitas Andalas pada Tahun 2017.
Sebelum menjabat menjadi Kepala Loka Penelitian Kambing Potong, beliau menempati Jabatan Fungsional yaitu menjadi peneliti Ahli Muda pada tahun 2007 s/d 2019. Kemudian diangkat menjadi Kepala Loka Penelitian Kambing Potong pada Tahun 2019 hingga sekarang berubah nama menjadi Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Kecil.
Penghargaan yang di terima :
1. Sertifikat Akreditasi Laboratorium Penguji SNI ISO IEC 17025 : 2017
2. Sertifika Penghargaan Atas Pengajuan Gaji Induk Tercepat T.A. 2022
3. Penghargaan kategori satuan dengan Implementasi DIGIPAY tertinggi
4. Penghargaan Terbaik I Penyampaian SPM Gaji Induk Tercepat TA 2021
5. Sertifikat Registrasi ISO 9001 : 2015
6. Asesssments ISO 9001 : 2015 (Technology and Innovation for Goat Product System)
7. Penghargaan dari Kementerian Keuangan Tahun 2018
Atas Keberhasilan Menyususn & Menyajikan Laporan Keuangan dengan Opini WTP