
Field Trip SMK Negeri PP Bireuen
Sei Putih, 5 Feb 2025 Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Kecil (LPSIRK) menerima kunjungan Fieldtrip dari program studi Agribisnis Ternak Ruminansia, SMK Pembangunan Pertanian Negeri Bireuen, Aceh.
Fieldtrip yang dihadiri oleh 38 orang yang terdiri dari guru dan siswa SMK-PP Negeri Bireuen ini diterima langsung oleh Ketua Tim Kerja LPSI RK Riyadi Ismail, S.Pt, M.Si di Aula LPSI RK.
Wakil kepala Sekolah SMK PP Negeri Bireuen, Ibu Asrida, S.Pt menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan hangat yang diterima. "Terima kasih atas sambutan hangatnya, kami benar benar berharap siswa/i kami bukan hanya belajar teori, tapi bisa melihat apa yang dilakukan di lapangan, khususnya yang dilakukan di BSIP Ruminansia Kecil", ungkapnya.
Dalam kesempatan ini, Ketua Divisi Humas dan Kerjasama Syawal Hasibuan, S.Pt, M.Si memaparkan Profil LPSI Ruminansia Kecil.
Dalam paparannya Bpk. Syawal juga memperkenalkan jenis jenis ternak Ruminansia Kecil dan hijauan beserta jenis jenis layanan yang ada di LPSI RK.
Setelah penyampaian materi dan sesi diskusi di Aula, semua peserta kemudian melakukan kunjungan ke kandang percobaan, lapangan percobaan, dan Pabrik pakan mini. Kunjungan lapangan dipandu langsung oleh ketua divisi pelayanan teknis, Arie Febretrisiana, S.Pt, M.Si